Tuesday, December 07, 2004

bebersih

Tiket shuttle-bus Damri Gambir-Bandara
Tiket nonton twenty-one
Kertas-kertas bon dari Alfamart, Indomart, atau Carefour
Print out ATM
Voucher pulsa
Tiket kereta api Bandung-Jakarta
Beberapa lembar kertas dengan goresan sentimentil
....
Itu sebagian dari pernak-pernik yang saya temukan waktu membereskan kamar kos pagi tadi. Bagi saya yang amat sangat jarang membereskan kamar sendiri, bersih-bersih kamar seakan kegiatan menyusuri lorong waktu.
Ada beberapa lembaran kertas yang membuat saya teringat kembali momen-momen yang saya alami pada saat memegang kertas itu untuk pertama kali. Ada beberapa yang membuat saya termenung untuk kemudian menyadari bahwa benar kata Einstein...waktu itu relatif. Terkadang bisa berlalu sedemikian cepatnya, namun bisa pula merambat selambat-lambatnya.
Tapi bukan kah kehidupan tidak tersurut ke masa lalu, melainkan menyongsong ke masa depan?

No comments: